Sate Plecing khas Singaraja
Admin dispar | 19 November 2014 | 6063 kali
Singaraja selain sebagai kota yang penuh dengan sejarah, juga bisa dibilang kota kuliner, karena banyak terdapat aneka jenis menu makanan yang tidak dijumpai dilain kota selain di Singaraja. Jadi yang sempat berlibur ataupun hanya sekedar lewat jangan lupa untuk mencoba menu kuliner yang banyak tersedia di Singaraja.
Salah satu nama unik menu kuliner yaitu Sate Plecing. Mungkin anda hanya pernah mendengar menu yang bernama Plecing Kangkung, yaitu kangkung dengan bumbu yang nikmat, tetapi sate plecing tidak dicampur dengan sayur kangkung.
Sate Plecing sebenarnya sama dengan sate yang lain umumnya, pakai tusuk sate dan juga dengan cara dibakar, yang membedakan hanya pada bumbunya. Pengelohannya, Sate sebelum dibakar terlebih dahulu diberi bumbu, setelah dibakar baru dicampur dengan bumbu plecing yang di dominasi cabai merah, hingga membuat rasanya pedas. Kalau dimakanpun dagingnya empuk rasa pedasnya sangat kuat dan khas dan tentunya nikmat dan ingin mengulang makan lagi.
Jika anda penasaran bisa membeli di Warung Sate Plecing Wak Mancung terletak di Jl. Patimura yang cukup terkenal, dibeberapa tempat juga ada yang menjual, saat bulan puasa biasanya banyak pedagang sate plecing di sepanjang Jl. Jeruk Singaraja.
sumber : http://jawarakampung.blogspot.com/