(0362)21342
disparbuleleng@yahoo.com
Dinas Pariwisata

Keindahan DTW Lovina

Admin dispar | 05 April 2022 | 135 kali

Pantai Lovina

Bali tidak bisa terlepas dari keindahan pantai-pantainya, salah satunya adalah Pantai Lovina. Pantai Lovina terletak di Desa Kalibukbuk dan berjarak 10 km di sebelah Barat Kota Singaraja. Berbeda dengan kebanyakan pantai di Bali yang menyuguhkan ombak besar dan pasir putihnya, Pantai Lovina memiliki ombak yang cukup tenang dan pasir kehitaman yang indah. Oleh karenanya, ini sangat cocok buat kamu yang mau berenang atau cuman main air di pinggir pantai dengan aman.Salah satu atraksi yang terkenal dari objek wisata ini adalah wisata menonton lumba-lumba. Disini, kamu bisa melihat ratusan lumba-lumba sekitar 1 kilometer dari pantai dengan perahu. Waktu ideal untuk menikmati wisata ini adalah di pagi hari, tepatnya 06:00 - 09:00 dengan menyewa perahu khusus dari pihak pengelola. Satu perahunya bisa menampung 4-5 orang dengan biaya sekitar Rp 80.000 per orang.