(0362)21342
disparbuleleng@yahoo.com
Dinas Pariwisata

UNESCO Tetapkan Wayang Wong Tejakula Sebagai Warisan Budaya.

Admin dispar | 30 November 2015 | 2428 kali

Dari berbagai sumber
 
Topeng merupakan salah satu bentuk ekspresi paling tua yang pernah diciptakan manusia. Di Nusantara, sebagian besar suku dan etnis memiliki seni topeng, baik seni dalam bentuk seni rupa atau seni kriya (penciptaan topeng itu sendiri) atau seni topeng dalam bentuk tari atau seni pertunjukan. Di Bali, topeng yang biasa disebut tapel, hingga kini tetap diusung sebagai sebuah bentuk ekspresi manusia secara niskala maupun sekala, baik dalam bidang seni rupa maupun seni pertunjukkan.
 
Di Bali terdapat sejumlah bentuk seni pertunjukan yang menggunakan topeng sebagai sarana utama. Misalnya seni Barong-Rangda, Topeng Pajegan, Topeng Panca, Prembon, dan Wayang Wong. Seperti juga kabupaten lain di Bali, Kabupaten Buleleng juga tremasuk salah satu wilayah penting dalam sejarah perkembangan topeng di Bali. Sebutlah Desa Tejakula di Kecamatan Tejakula bagian timur Kabupaten Buleleng. Di situ terdapat sekiatr 180 topeng atau tapel yang biasa digunakan oleh seka Wayang Wong di desa itu untuk memainkan kisah-kisah Ramayana. Jumlah itu belum termasuk topeng duplikat yang digunakan untuk memainkan Wayang Wong pada arena yang lebih sekular.
 
Wayang Wong pada dasarnya adalah seni pertunjukan topeng dan perwayangan dengan pelaku-pelaku manusia atau orang (wong). Dalam membawakan tokoh-tokoh yang dimainkan, semua penari berdialog, semua tokoh utama memakai bahasa Kawi sedangkan para punakawan memakai bahasa Bali. Pada beberapa bagian pertunjukan, para penari juga menyanyi dengan menampilkan bait - bait penting dari Kakawin.
 
Di Bali ada dua Jenis Wayang Wong, yaitu Wayang Wong Ramayana, dan Wayang Wong Parwa. Wayang Wong Ramayana kemudian disebut Wayang Wong saja, ialah dramatari perwayangan yang hanya mengambil lakon dari wira carita Ramayana. Hampir semua penari mengenakan topeng. Diiringi dengan gamelan Batel Wayang yang berlaras Slendro.
 
Menurut salah satu koran harian yang terbit di Bali, pada tahun 2011 Wayang Wong Tejakula pernah mendapatkan perhatian dari perwakilan 56 negara yang tergabung dalam International Mask Arts And Culture Organization [ IMACO ]. Du-Hyun Kwon dan Hwang Zoo Hwa, dua dari sekian banyak tokoh penting dari Korea yang menjadi penggagas festival topeng internasional itu, pernah datang ke Buleleng menjadi tuan rumah festival bertaraf dunia.
 
Warga desa Tejakula Mengempon atau mengusung sekitar 180 Tapel { topeng } yang sangat sakral dan Distanakan di pura Maksan. Topeng dari tokoh pihak Rama terdapat Laksamana, Wibisana, Sugriwa, Subali, Anggada, Susena, Nila, Nala, Gawa, Gawaksa. Tentu saja juga dua punakawan, Tualen dan Wana { Di Bali selatan disebut Merdah } Di pihak Rahwana terdapat Kumbakarna, Prasta, Akempana, Meganada, Surpenaka, Pregasa dan lain-lain dengan punakawan Delem dan Sangut. Juga terdapat topeng babi, gajah, dan topeng hewan lain termasuk topeng kera.
 
Diantara topeng itu juga terdapat Tapel Rangda dengan bentuk yang agak berbeda dengan Bali selatan. Jika di Bali selatan, Rangda memiliki empat taring dibagian atas dan bawah. Rangda di Tejakula memiliki dua taring dibagian bawah saja. Rangda biasanya dipentaskan dalam tarian Wayang Wong ketika memainkan lakon " Katundung Anggada" atau Anggada diusir. Dimana Anggada sempat bertemu Durga. Dan Durga itu yang menggunakan Tapel Rangda.
 
 
Gaya dan gerakan penari Wayang Wong tejakula sangat berbeda dengan Wayang Wong di kabupaten lain. Misalnya tokoh kera saat bergerak biasa menggunakan langkah Nyigcig atau menjijit.
 
Wayang Wong juga sering dipentaskan setiap ada pentas seni di Tejakula, pada acara PKB atau pesta kesenian Bali yang digelar di Art Centre, juga pernah pentas di luar negeri maupun di dalam negeri. Sebenarnya di Tejakula ada dua jenis Wayang Wong yaitu Wayang Wong sakral dan Wayang Wong seremonial. Wayang Wong sakral tidak boleh dipentaskan di luar negeri atau di luar ritual keagamaan apalagi dengan sistem mendapatkan uang. Wayang Wong sakral hanya digelar setiap ada ritual keagamaan di pura khususnya Tejakula. Sementara Wayang Wong seremonial diperbolehkan pentas di luar ritual keagamaan. Dan memakai topeng atau Tapel yang khusus dipergunakan untuk pentas di luar ritual keagamaan. Bukan memakai topeng atau Tapel dari pura.
 
 
Berdasarkan hasil sidang ke-10 di Windhoek, Namibia, Komite Warisan Budaya Tak Benda UNESCO menetapkan sembilan tari asal Bali, Indonesia sebagai Warisan Budaya Tak Benda UNESCO. 
 
Kesembilan tarian tradisional tersebut adalah Rejang, Sanghyang Dadari, dan Baris Upacara yang digolongkan sebagai tarian sakral; Topeng Sidhakarya, Sendratari Gambuh, dan Sendratari Wayang Wong yang digolongkan sebagai tarian semi-sakral, serta tari Legong Kraton, Joged Bumbung, dan Barong Ket Kuntisraya yang digolongkan sebagai tarian hiburan.
 
Inskripsi tiga genre tari tradisi di Bali yang terdiri dari sembilan tarian Bali ke dalam daftar Warisan Budaya Takbenda UNESCO merupakan bentuk pengakuan dunia internasional terhadap arti penting tarian tersebut. Diharapkan inskipsi tersebut juga meningkatkan kesadaran masyarakat Indonesia akan nilai-nilai luhur tarian Bali serta semangat untuk melestarikannya di masa mendatang.
 
Dengan inskripsi tari tradisi Bali tersebut, maka Indonesia telah memiliki tujuh elemen budaya dalam Daftar Warisan Budaya Takbenda UNESCO. Enam elemen yang telah terdaftar sebelumnya adalah Wayang (2008), Keris (2008), Batik (2009), Angklung (2010), Tari Saman (2011), dan Noken Papua (2012). Serta Satu program Pendidikan dan Pelatihan tentang Batik (2009).
 
Komite Warisan Budaya Tak Benda UNESCO mengadakan sidang pada tanggal 30 November - 4 Desember 2015 di Windhoek, Namibia. Dalam sidang tersebut, 24 negara anggota Komite membahas enam nominasi untuk kategori "List of Intangible Cultural Heritage in Need of Urgent Safeguarding", serta 34 nominasi untuk kategori "Representative List of the Intangible Cultural Heritage of Humanity".
 
Bersama dengan Tari Tradisi Bali yang masuk dalam kategori "Representative List of the Intangible Cultural Heritage of Humanity", diinskripsi juga antara lain, Festival Api Musim Panas dari Andorra, Spanyol, dan Prancis; Seni Menunggang Kuda Tradisional dari Austria; Seni Kerajinan Tembaga dari Azerbaijan; Musik Tradisional Marimba dari Kolombia dan Ekuador; serta Seni Pembuatan Kimchi dari Korea Utara.
 
Dan Wayang Wong Tejakula termasuk kedalam salah satu dari kesembilan tari Bali dimaksud.