Buleleng, (11/9)
Rapat kali ini dibuka oleh Kepala Dinas Pariwisata Kab.Buleleng, Ir. Nyoman Sutrisna,MM yang didampingi oleh Sekretaris Dinas Pariwisata Kab.Buleleng, Made Sudama Diana, S.Sos, MM serta Kepala Bidang Pemasaran dan kasi diruang rapat Dinas Pariwisata Kab.Buleleng pada pukul 14.00 wita.
Ketua PRSI ( Persatuan Renang Seluruh Indonesia ) cabang Kab.Buleleng, Wayan Setaja menjelaskan sejarah singkat terbentuknya event ini dan nantinya kegiatan Open Water Swimming akan melibatkan ratusan peserta yang mana dalam hal ini akan dibagi menjadi 2 jadwal diantaranya pada tanggal 28/9/19 ( 10 K ) pesertanya tamu asing dari berbagai negara, kemudian hari selanjutnya tgl 29/9/19 akan melibatkan peserta lokal ( domestik ) 1000 Meter. Pantai lovina yang tenang ditunjang oleh beberapa tempat wisata lainnya, sangat layak / berpotensi bagus di Bali utara. Selain itu fasilitas pendukung terutama dalam keamanan imbuhnya.
Kadispar Kab.Buleleng, Ir.Nyoman Sutrisna, M.M berpendapat bahwa, dengan adanya event ini tentunya secara langsung akan mempromosikan wisata air yang nantinya akan menjadi Sport Tourism, kemudian dilanjutkan dengan sesi diskusi.