(0362)21342
disparbuleleng@yahoo.com
Dinas Pariwisata

Penyemprotan Disinfektan Lanjutan Oleh Dispar Buleleng Kembali Sasar Desa Anturan, Kalibukbuk Dan Lovina

Admin dispar | 31 Maret 2020 | 380 kali

Singaraja 31 /4

Pandemi covid -19 yang tersebar di berbagai belahan negara sangatlah begitu cepat ,namun pemerintah kabupaten Buleleng secara cepat dan tanggap mengantisipasi peredaran virus yang akrab terdengar ditelinga masyarakat sebagai "CORONA" dua hari sebelumnya Bupati PAS telah mengintruksikan untuk melakukan kegiatan penyemprotan disenpectan di Kabupaten Buleleng dengan melibatkan OPD dan Kecamatan se kabupaten Buleleng.

Hari ketiga penyemprotan disenpectan Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng mendapat tugas penyemprotan di Daerah Desa Anturan dan Desa Kalibukbuk yang langsung di koordinir oleh Kepala Sub Bagian Perencanaan, I Nyoman Agus Swadarma Adnyana, SST Par bersama tim telah mengawali kegiatan penyemprotan pukul 06.30 WITA dari Pasar Desa Anturan,menuju pemukiman warga desa anturan dan di lanjutkan ke Pasar Desa Kalibukbuk beserta rumah warga dan tidak lupa kawasan Daya tarik wisata Lovina, warga terlihat antusias terhadap kegiatan positif yang dilakukan pemerintah kabupaten Buleleng,dan dinas pariwisata juga mebghimbau untuk tetap melakukan kegiatan pencegahan virus di masing masing rumah dengan pola hidup sehat,

Seperti yang kita ketahui Disinfektan adalah bahan kimia yang digunakan untuk mencegah terjadinya infeksi atau pencemaran oleh jasad renik atau obat untuk membasmi kuman penyakit Pengertian lain dari disinfektan adalah senyawa kimia yang bersifat toksik dan memiliki kemampuan membunuh mikroorganisme yang terpapar secara langsung oleh disinfektan.