(0362)21342
disparbuleleng@yahoo.com
Dinas Pariwisata

Penilaian dan Penganugrahan Desa Wisata Sudaji 2019

Admin dispar | 07 Mei 2019 | 894 kali

Hari ini, Selasa (7/5) Tim Penilai Desa Wisata Tingkat Provinsi melakukan penilaian di Desa Wisata Sudaji yang berlokasi di Desa Sudaji, Kabupaten Buleleng. Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng yang dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng Made Sudama Diana, S.Sos, MM bersama Kabid Destinasi Ketut Suteja, SE bersama Kasi Pengembangan Wisata Minat Khusus Nengah Nadra dan Kabid Kasi lainnya lingkup Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng, menghadiri undangan Desa Wisata Award 2019. Turut hadir pula Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng, Camat Sawan, Perbekel Desa Sudaji, Klian Desa Adat, Bhabinsa, Bhabinkamtibnas, Ketua Pokdarwis Gandameru dan Ketua Desa Wisata Sudaji.

Acara diawali dengan sambutan Sekdispar Buleleng. "Penilaian ini merupakan pengetahuan bagi kami tentang keberadaan desa wisata khususnya di Buleleng, harapan kami mudah - mudahan Desa Sudaji bisa menunjukkan prestasi yang kami banggakan karena Desa Sudaji sering menjadi kunjungan wisatawan mancanegara," ungkap Sudama Diana mengawali sambutannya. Sudama menambahkan bahwa untuk meningkatkan posisi dan peran masyarakat sebagai pelaku penting dalam pembangunan kepariwisataan, harus dapat bersinergi dan bermitra dengan pemangku kepentingan terkait dalam meningkatkan kualitas perkembangan kepariwisataan di daerah.

Dilanjutkan dengan pemaparan dari Ketua Desa Wisata Sudaji Gede Suharsana mengenai gambaran umum, kegiatan, struktur organisasi dan beragam potensi wisata yang ada di desa Sudaji. "Harapan kami dengan keberadaan desa wisata Sudaji mampu mensejahterakan masyarakat melalui sektor kepariwisataan," jelas Gede Suharsana. Suharsana menambahkan, Desa Wisata dibentuk untuk memberdayakan masyarakat agar dapat berperan sebagai pelaku langsung dalam upaya meningkatkan kesiapan dan kepedulian dalam menyikapi potensi pariwisata atau lokasi daya tarik wisata di wilayah mereka serta dapat mengembangkan kegiatan pariwisata untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat. Adapun kriteria dalam pengembangan desa wisata diantaranya adalah atraksi dan akomodasi, dimana Desa Wisata Sudaji mengangkat kearifan lokal dan budaya yang masih dilestarikan dan dijaga di desa Sudaji.

Ketua Tim Penilai Provinsi Ida Bagus Laksana Adi mengungkapkan bahwa tujuan pemberian reward atau penghargaan desa wisata adalah untuk memberikan stimulan dan motivasi agar desa bisa mandiri dalam upaya mengembangkan tujuannya terutama dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam sektor pariwisata. Penghargaan ini diberikan kepada masyarakat desa sebagai pengelola atau subyek dari pariwisata yang sudah berkarya dalam mengembangkan dan memajukan potensi desa.