(0362)21342
disparbuleleng@yahoo.com
Dinas Pariwisata

Pemkab. Kebumen Lakukan Studi Banding Di Pemuteran

Admin dispar | 22 Oktober 2019 | 281 kali

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng Ir. Nyoman Sutrisna,MM bersama Kepala Desa pemuteran, Kelian Adat Desa Pemuteran, dan Pelaku pariwisata pemuteran menerima kedatangan Dinas Kepemudaan, Olah raga dan Pariwisata Kebumen, Jawa tengah di Restaurant Ode, Desa Pemuteran Kecamatan Gerokgak.

Adapun tujuan dari kedatangan dari rombongan kab. Kebumen adalah untuk mengadakan study banding tentang tata kelola Pokdarwis dan konservasi.

Rombongan Kabupaten Kebumen Kepala Dinas Kepemudaan Olah raga,Azam Fatoni SH, MSi , Kepala Inspektur Kabupaten Kebumen Mahmud Fauzi, Kepala DPUPR Kebumen Haryono Wahyudi, ST, MT beserta jajarannya dan juga penggiat pariwisata.

Kegiatan di awali ucapan selamat datang dilanjutkan dengan pemaparan selayang pandang potensi pariwisata Kabupaten Buleleng oleh Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng.

Sementara itu Kepala Dinas Kepemudaan Olah raga,Azam Fatoni SH, MS mengatakan sangat bangga dan sangat beruntung bisa mengadakan study banding ke Buleleng kususnya Desa Pemuteran yang terkenal dengan Konservasi bawah laut dengan teknologi biorocknya yang sudah terkenal bukan hanya di Indonesia bahkan tingkat internasional.

Kegiatan diakhiri dengan pertukaran sovenir antra pemkab. Buleleng dan pemkab. Kebumen.

 

#yukkebuleleng