Pemuteran 5/10
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng Ir. Nyoman Sutrisna, MM., bersama mantan Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Drs I Gede Ardhika, Pimpinan Aksi Sampah Edarling IGNA Agus Norman Sasono, SM, Kelian Desa Pemuteran Ketut Wirdika , PJ Perbekel Desa Pemuteran Gusti Putu Mangku Yasa, Korwil Barat PHRI Gede Sentana Kabupaten Buleleng, Anak Agung Mantra melakukan peletakkan batu pertama dalam pembuatan Gazebo di daerah Tanjung Budaya Pemuteran.
Kita tentunya sudah tahu Gazebo merupakan salah satu fasilitas dengan ruang-ruang terbuka sebagai alternatif tempat berkumpul dan melakukan kegiatan santai yang nantinya bisa dimanfaatkan oleh wisatawan yang berkunjung ke Tanjung Budaya Pemuteran.