(0362)21342
disparbuleleng@yahoo.com
Dinas Pariwisata

Mahasiswa Belanda Adakan Persentasi di Ruang Rapat Kantor Dinas Pariwisata

Admin dispar | 06 Juni 2018 | 659 kali

Singaraja,(6/6)

Dinas pariwisata Kabupaten Buleleng kedatangan tamu dari Belanda.Mahasiswa Belanda Van Hall Larenstein mengambil jurusan forest and nature management apply ecology minor windesheim di University Zwolle mengadakan persentasi tentang hasil penelitian yang dilakukan di Desa Munduk terkait dengan pengembangan tanaman cengkeh dan kembang seribu (hortensia) didampingi langsung oleh Kepala Bidang Pemasaran I Nyoman Gede Gunawan,SS dan Kepala Seksi Pemasaran dan Kerjasama IGA  Maheri Agung ,SST,Par .

Dalam persentasi tersebut Van Hall Larenstein memaparkan bagaiman dia di Desa Munduk "disambut hangat oleh masyarakat dan mengaku sangat senang berada dikawasan highland Munduk dan juga sempat ke Danau Tamblingan yang merupak tempat yang indah dan tujuan wisata yang baik" ujarnya.

Di kesempatan tersebut Bapak Gunawan menyampaikan rasa apresiasi yang besar terhadap kegiatan yang dilaksanakan dan memberikan berupa souvernir dari Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng ,dan  berharap dari hal kecil tersebut mampu membawa dampak besar di bidang pariwisata Buleleng kedepannya.