Singaraja, 19/5
Dalam serangkaian kegiatan PKB Kabupaten Buleleng ke XLI dan Buleleng Expo ke-3 Tahun 2019 kegiatan lomba fashion show tingkat anak-anak yang terbagi menjadi dua katagori yang pertama kategori A dari umur 5 - 8 tahun dan kategori B 8,5 -12 tahun.
Nampak hadir Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng Ir. Nyoman Sutrisna, MM Bapak Indra dari, CV. Lotus Cipta Karya. Adapun jumlah peserta yang ikut pada kegiatan tersebut adalah untuk kategori A 18 Orang dan kategori B 15 orang dengan jumlah 33 orang keseluruhannya.
Adapun dewan juri yang akan menilai tersebut yakni Gede Yudi Pradana yakni Fashion designer tingkat nasional sekaligus pemilik Bali international Fashion Carnaval, I Nyoman Gede Suardika juara II National Costum dan juga Made Dian Anditha Mastari Duta Bali dalam pertukaran pemuda nusantara 2018.
Acuan dalam penilaian adalah keserasian Make up, kostum sesuai dengan tema endek casual, ekspresi, Catwalk cara para peserta berjalan di atas pangnggung.
"Karena bertemakan endek casual jangan sampai dalam pemilihan busana peserta menghilangkan umur keanak-anakan mereka" tambah Gede Yudi Pradana dalam sela-sela kegiatan tersebut.
Nantinya peserta yang meraih peringkat mendapatkan uang pembinaan dan piagama pengharagaan.