(0362)21342
disparbuleleng@yahoo.com
Dinas Pariwisata

Hambat Penyebaran Covid-19, Pemkab Buleleng Melakukan Penyemprotan Disinfektan Serentak

Admin dispar | 29 Maret 2020 | 457 kali

yukkebuleleng 

Pemkab Buleleng kembali melakukan kegiatan penyemprotan disinfektan serentak untuk menghambat penyebaran virus Corona di Kabupaten Buleleng pada Minggu (29/3) yang dimulai pada pukul 6 pagi. Dilakukan secara besar-besaran yang dikomando langsung oleh Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana dari rumah jabatan Bupati. Pemkab Buleleng akan melakukan penyemprotan dua kali sehari pada pagi dan sore hari.

Penyemprotan disinfektan kali ini melibatkan beberapa SKPD dengan kendaraan masing-masing dalam operasional di lapangan dipimpin oleh pimpinan SKPD masing-masing dan diberi tugas untuk menyasar sejumlah wilayah di kecamatan Buleleng. Sebelum dilepas dari Rumah Jabatan Bupati, seluruh mobil penyemprot berkumpul untuk diisi bahan disinfektan.

Demikian juga, Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng yang ikut ambil bagian dalam aksi penyemprotan serentak tersebut yang menyasar kawasan Lovina dan sekitarnya termasuk Pantai Binaria yang menjadi pusat wisata Lovina. Plt Kadispar Buleleng Made Sudama Diana, S.Sos, MM dengan bantuan pengeras suara, memohon permakluman kepada masyarakat bahwa ada penyemprotan disinfektan untuk mengurangi penyebaran virus di obyek wisata Lovina. Kegiatan penyemprotan disinfektan akan dilakukan secara rutin hingga pandemi Covid - 19 mereda.