(0362)21342
disparbuleleng@yahoo.com
Dinas Pariwisata

Dispar Hadiri Rapat kordinasi Penanggulangan Kemiskinan Kabupaten Buleleng

Admin dispar | 30 Oktober 2019 | 220 kali

Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng yang dalam hal ini diwakili oleh Kasubag Perencanaan I Nyoman Agus Swadarma, menghadiri rapat kordinasi penanggulangan kemiskinan Kabupaten Buleleng, bertempat di ruang pertemuan unit IV setda Kab. Buleleng. Rabu, (30/10).

Nampak hadir  Wakil Bupati Buleleng selaku ketua TKPK dalam hal ini diwakili oleh asisten III Drs. Gede Suyasa, M.Pd., bpk/ibu asisten I, dan II, BUMN, BUMD, akademisi, kordinator SAPA Provinsi Bali dan kepala OPD lingkup pemkab Buleleng.

Rapat dibuka oleh asisten III yang memaparkan arahan kebijakan sesuai dengan yang tertuang dalam RPJMD 2017-2022 : penanggulangan kemiskinan terintegrasi dengan pertanian. Persentase Kemiskinan di kab. Buleleng mengalami penurunan dari tahun 2014 : 6,79%, tahun 2018 mencapai 5,36%, selanjutnya diharapkan seluruh Tim penanggulangan kemiskinan agar melaksanakan program kegiatan yang terencana, terarah, terintegrasi dan berkelanjutan.