Dispar Buleleng Hadiri Rapat Pembahasan Pemetaan Rawan Limbah B3
Admin dispar | 30 Oktober 2019 | 249 kali
Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng dalam hal ini diwakili Kepala Seksi Kelembagaan dan Standarisasi Pariwisata Putu Sudarsana menghadiri rapat pembahasan laporan akhir dalam penyusunan dokumen pemetaan daerah rawan pencemaran limbah B3 di Kabupaten Buleleng Rabu, (30/10). Kegiatan ini dilaksanakan di ruang rapat Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng yang dihadiri oleh dinas terkait, Puskesmas dan Camat se-kabupaten Buleleng.
Adapun kesimpulan yang didapatkan dari kegiatan kali ini adalah :
- Kegiatan/usdaha yang berpotensi menghasilkan limbah B3 berdasarkan hasil survey 2019 mencapai 429 kegiatan
- Potensi timbulan limbah dari seluruh kegiatan/usaha yang diinventarisasi mencapai 401 ton/tahun.
- Jenis limbah B3 yang teridentifikasi meliputi batrai bekas, lampu bekas, kain majun, oli bekas, limbah infeksius dari RS dan fasilitas kesehatan, sisa bahan kimia dari laboratorium, serta toner bekas dari usaha foto copy.
- Sebagian besar usaha kegiatan di Kabupaten Buleleng belum melaksanakan pengelolaan limbah B3