Selasa, (6/2) Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng melalui Bidang Sumber Daya Pariwisata (SDP) dan Seksi Sarana Pariwisata yang dipimpin oleh I Putu Kusdianto, SE sebagai Kepala Bidang Sumber Daya Pariwisata berkomitmen untuk melakukan Pembinaan dan Pengawasan terhadap persyaratan dasar dan pemeriksaan kepemilikan sertifikat beberapa usaha pariwisata diantaranya The Menjangan, The Plataran Menjangan, dan Bali Dynasti Menjangan.
Dalam pembinaan tersebut, Bidang Sumber Daya Pariwisata juga menghimbau kepada The Menjangan, The Plataran Menjangan, dan Bali Dynasti agar menyiapkan Tanda Daftar Usaha Pariwisata, Kelaikan fungsi Bangunan Gedung, Keterangan Laik Sehat, dan Kelaikan Kualitas Air sebagai persyaratan dasar untuk melakukan sertifikasi.
Kepala Bidang SDP, I Putu Kusdianto, SE. Juga menyampaikan, " Tujuan dari pembinaan dan pengawasan usaha sertifikasi agar meningkatkan kualitas mutu produk dan pelayanan yang juga terkait dengan pengelolaan usaha pariwisata, dan di tahun 2018 kami berharap menargetkan 10 usaha pariwisata yang sudah tersertifikasi".