(0362)21342
disparbuleleng@yahoo.com
Dinas Pariwisata

Dinas Pariwisata menghadiri Gelar Seni dan Budaya Giri Emas

Admin dispar | 13 Desember 2019 | 341 kali

12 Desember 2019

Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng, yang pada kesempatan kali ini diwakili langsung oleh kepala dinas Pariwisata kabupaten buleleng dan kepala seksi promosi dan kerjasama beserta staf menghadiri Gelar Seni dan Budaya Giri Emas di desa Giri Emas, Kecamatan Sawan, Buleleng. Kegiatan ini dihadiri juga oleh Kepala Dinas Kebudayaan kabupaten buleleng, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa kabupaten buleleng, Camat Sawan, Perbekel Desa Giri Emas, kelian desa adat desa Giri Emas, serta kelian desa adat sekecamatan Sawan.

Gelar Seni dan Budaya Giri Emas ini merupakan kegiatan gelar seni yang diadakan dalam rangka menumbuhkan dan membangun karakter atau identitas generasi muda melalui pelestarian seni dan budaya di desa Giri Emas khususnya dan di kecamatan Sawan umumnya. Kegiatan sudah berlangsung dari tanggal 11 Desember 2019 dan akan berakhir pada 14 desember 2019.
Kegiatan gelar seni dan budaya giri emas ini sendiri dilaksanakan di Pantai Giri Emas (hidden beach) di desa Giri Emas.

Acara didahului dengan di pentaskannya tariam Puja prastamya sebagai tari pembukaan dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya serta doa.
Dalam sambutan Bupati Buleleng yang diwakili oleh Kepala Dinas Kebudayaan Kabupaten Buleleng mengatakan bahwa pelaksanaan gelar seni dan budaya desa Giri Emas merupakan umpan balik dari kegiatan seni sebelum-sebelumnya. Kegiatan ini juga merupakan usaha untuk mengoptimalkan potensi budaya di desa Giri Emas dan untuk memberikan ruang pada para seniman di desa giri emas untuk berkreasi, juga untuk para remaja dalam menumbuh kembangkan rasa mencintai budaya. Desa giri emas juga memiliki potensi wisata pantai dimana pantainya memiliki suasana yang nyaman dan tenang. Selain itu, Desa giri emas mempunyai warisan budaya Bukakak. Bukakak akan diupayakan pemerintah kabupaten Buleleng untuk mendapatkan sertifikasi budaya tak benda dari pemerintah pusat dan UNESCO tahun mendatang.