(0362)21342
disparbuleleng@yahoo.com
Dinas Pariwisata

Bersama DLH Dispar Buleleng Meninjau Penataan Tukad Buleleng

Admin dispar | 27 Mei 2020 | 203 kali

Kepala Dinas Pariwisata Buleleng Made Sudama Diana,S.Sos, MM bersama Kepala Dinas Lingkungan Hidup Buleleng Putu Ariadi Pribadi, S. STP, MAP melaksanakan peninjauan sekaligus wawancara bersama Radio Guntur FM terkait penataan Tukad Buleleng pada Rabu (27/5) pagi.

Kadis LH Buleleng Ariadi Pribadi mengatakan bahwa terkait upaya untuk menjaga kebersihan Tukad Buleleng, sejak tahun 2015, beberapa petugas kebersihan sudah ditempatkan di sekitar kawasan Tukad Buleleng untuk menciptakan Tukad Buleleng yang bersih dan pihaknya sudah bersinergi dengan Lurah untuk memberikan edukasi dan pembinaan kepada warga masyarakat dalam hal pengelolaan sampah. Ia berharap kepada masyarakat agar peduli bersama - sama dan berpartisipasi dalam menjaga kelestarian lingkungan.

Sementara itu Kadispar Buleleng Sudama Diana mengatakan, penataan tersebut merupakan langkah yang bagus untuk kedepannya dan bisa dijadikan atraksi wisata mengingat Tukad Buleleng berdekatan dengan Daya Tarik Wisata (DTW) Eks Pelabuhan Buleleng dan wisata heritage dan tetap akan bersinergi dengan SKPD terkait. "Penataan lingkungan harus dimaksimalkan. Sebagai salah satu syarat untuk mendatangkan wisatawan adalah tempatnya harus bersih dan indah." tambahnya.