Melor Bali Production, Desa Adat Galiran, Bersama Dispar Buleleng gelar "Sunday Morning Activity"
Admin dispar | 10 Juli 2022 | 140 kali
Pagi ini, berpusat di destinasi wisata Bali Utara yang tengah gencarnya dikembangkan, melalui Melor Bali Production, Desa Adat Galiran, bersama Dispar Buleleng gelar "Sunday Morning Activity" di obyek wisata Pantai Penimbangan, Buleleng pada Minggu (10/7).
Event perdana yang dibuka oleh Kadispar Buleleng Gede Dody Sukma Oktiva Askara, S.Sos., M.Si., merupakan gagasan inovatif komunitas lokal Desa Adat Galiran ini dimulai dari pukul 06.00 sampai kurang lebih pukul 10.00 wita, dengan mengusung tiga kombinasi kegiatan bernuansa ekraf yaitu sport, culinary and music.
Dalam sambutannya, Kadispar Dody menyebutkan, selain sebagai upaya mengaktifkan obyek wisata, kegiatan ini sangat baik untuk meningkatkan imun tubuh pengunjung.
Adapun kegiatan hari ini meliputi, Zumba dance performance oleh Zin Laksmi dan Zin Tata, pertunjukan music oleh Demores Rumah Musik dan bermacam stand kuliner serta stand Sayur Organik oleh Urban Farming dari Tempat Pengolahan Sampah (TPS 3R) Desa Baktiseraga.
Pepatah Bali mengatakan : Seger (Sehat/kesehatan), Mabekel (memiliki kemampuan finansial), Ada Dagang (ada ruang untuk bertransaksi/jual beli) adalah salah satu yang dapat dipedomani sebagai syarat standar suatu obyek wisata yang layak untuk dikunjungi, dan syarat utama bagi para pelancong untuk berwisata.