Usai kegiatan BBTF dilaksanakan, Buleleng kembali melaksanakan salah satu agenda istimewa yaitu paket perjalanan Post Tour yang khusus dihadirkan untuk delegasi pertemuan yang terdiri dari 15 peserta dari beberapa negara seperti Ukraina, Filipina, Turki, Rusia, Kamboja dan Australia.
Melalui rangkaian post-tour, para delegasi ini dibagi menjadi beberapa kelompok untuk mengunjungi sejumlah destinasi di kabupaten Buleleng. Para delegasi diajak untuk mengeskplorasi lokasi-lokasi wisata di Buleleng dengan harapan ketika kembali ke negaranya bisa menceritakan keindahan wisata di Buleleng.
Kegiatan ini akan dilaksanakan selama 3 hari yaitu pada tanggal 18-20 Juni 2023. Di hari pertama, peserta diajak untuk mengunjungi sembari berswafoto di Handara Golf and Resort Gate Of Heaven, The Twinlakes View Point, melakukan site inspection di Elevate Bali By Hanging Garden dan check in di beberapa hotel di Lovina dan sekitarnya.
Dalam kesempatan ini juga, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng yang diwakili oleh Kepala Bidang Pemasaran Agus Widya Suputra, SE.,MAP memberikan sambutan selamat datang kepada para peserta. Dalam sambutannya, disebutkan bahwa Pantai Penimbangan merupakan titik tengah dari sekian panjang pantai di bali utara. Wisatawan domestik adalah target pasar dari destinasi Pantai Penimbangan, namun tidak sedikit wisatawan mancanegara juga berkunjung.
Kabid Agus pun menyampaikan rasa terima kasih kepada para peserta yang telah meluangkan waktunya untuk mengikuti post tour ini. Harapannya ke depan, melalui trip ini para peserta bersedia kembali lagi ke Buleleng.
Upaya promosi ini dinilai cukup efektif dan dapat memberikan kesan mendalam untuk diterima para delegasi dan bisa diceritakan kembali kepada sanak saudara di negara asalnya.