Malam puncak pemilihan Jegeg Bagus Buleleng tahun 2023 telah berlangsung pada Sabtu, 25 Maret 2023 bertempat di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Taman Bung Karno. Ini merupakan kali pertama agenda tahunan ini dilaksanakan kembali pasca terhenti akibat pandemi Covid-19 tiga tahun ke belakang.
Turut hadir pada acara ini, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng, beberapa Kepala OPD di lingkungan Pemkab Buleleng, para Dewan Juri serta tamu undangan perwakilan dari Semeton Jegeg Bagus se-Bali.
Dalam sambutannya, Ketua Organisasi Semeton Jegeg Bagus (Sejebag) Buleleng mengungkapkan bahwa terpilihnya Jegeg Bagus Buleleng tahun 2023 ini diharapkan mampu mewakili Buleleng dalam ajang Jegeg Bagus Bali tahun 2023 serta sebagai regenerasi duta pariwisata dan budaya Kabupaten Buleleng.
Adapun peserta awal seleksi Jegeg Bagus Buleleng tahun 2023 ini sebanyak 52 peserta yang terdiri dari 27 peserta Bagus dan 25 peserta Jegeg yang berasal dari SMA/K/MA dan Perguruan Tinggi di Buleleng. Proses seleksi terbagi dalam beberapa tahapan dimulai dari technical meeting, seleksi tahap I yang terdiri dari tes public speaking, unjuk bakat serta wawancara yang secara langsung merupakan seleksi menuju tahap 10 besar. Kemudian dilanjutkan dengan tahapan pra Final dan malam ini merupakan Grand Final pemilihan Jegeg Bagus Buleleng 2023.
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng, Gede Dody Sukma Oktiva Askara, S.Sos., M.Si mewakili Pj Bupati Buleleng dalam sambutannya menyampaikan bahwa pemilihan Jegeg Bagus Buleleng tahun ini dirangkaikan serangkaian HUT Kota Singaraja Ke-419. Kadis Dody menyampaikan bahwa melalui perayaan Hut Kota Singaraja ini agar Buleleng menjadi lebih semarak serta turut menyukseskan program pemerintah yakni Nangun Sat Kerthi Lokha Bali.
Lebih lanjut, Kadispar Dody mengatakan bahwa Jegeg Bagus Buleleng terpilih sebagai ikon pemuda/i Buleleng diharapkan mampu memberikan kontribusi positif dan mengembangkan pariwisata serta ekonomi kreatif di kabupaten Buleleng.
Dengan mengambil tema "Dharmaning Adyaksa Prajahita", acara Grand Final ini pun menobatkan peserta Bagus dengan nomor undi 08 atas nama Putu Bimantara, A.Md sebagai Bagus Buleleng 2023 serta peserta Jegeg dengan nomor undi 10 atas nama Putu Manchika Widya Candra sebagai Jegeg Buleleng 2023. Diikuti Runner Up I Bagus atas nama I Gede Kaka Aldinh Prayatna nomor undi 06 dan Runner Up I Jegeg atas nama Kadek Gustia Loka nomor undi 08. Runner Up II Bagus atas nama Gede Ferry Setiawan nomor undi 03 dan Runner Up III Jegeg atas nama Ni Kadek Linda Dwi Kristina nomor undi 05.